MEMAHAMI APA ITU INOVASI

Bergerak bersama, Maju bersama, Hebat bersama. Inovasi merupakan sebuah keniscayaan, apalagi di tengah perubahan zaman dan majunya teknologi saat ini. Jika tidak kita lakukan sebuah inovasi maka kita yang akan tergerus oleh zaman itu sendiri. Kita lihat sudah mulai banyak inovasi-inovasi yang sudah dilakukan, terutama di Satuan Pendidikan. Dan itu harus kita apresiasi dan perlu kita support. Apakah itu berupa inovasi atau apapun itu, selama itu bertujuan memberikan perubahan positif bagi siswa dan untuk pengembangan sekolah. Ini bukan masalah hebat tidaknya inovasi, tetapi semangat dan kemauan untuk bergerak itu yang harus dilihat. Inovasi itu ada tingkatannya mulai dari yang sederhana sampai ke Canggih. Jadi inovasi itu tidak harus yang 'wow', inovasi itu tidak mesti sesuatu yang baru tapi pengembangan, inovasi itu gak harus berbasis IT dan sebagainya. Inovasi itu ada untuk menjawab permasalahan yg ada saat itu dan mendesak untuk dicarikan solusinya. Tentu permasalah di setiap SP itu beda-beda, maka solusi yang dilakukan pun akan berbeda, disesuaikan dengan karakteristik sekolahnya masing2. Bagus bagi kita, belum tentu cocok untuk sekolah yg lain, dan sebaliknya. Intinya mari kita sama2 bergerak dan menggerakkan demi pendidikan yang berkualitas dan bermartabat. Lakukan sesuatu walau itu bukan sesuatu yang 'wow.' Jangan pikirkan dulu hasilnya, biarkan itu berproses, itulah hakekat belajar. Belajarlah dengan siapa saja, tidak memandang 'label', dan itu yang menjadi spirit 'Kurikulum Merdeka'.