SMPN 14 Kota Bima Antusias Menyambut HUT Kota Bima ke-23

Kota Bima, 7 April 2025 – Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Bima yang ke-23, keluarga besar SMPN 14 Kota Bima menunjukkan semangat dan antusiasme tinggi melalui berbagai kegiatan dan partisipasi aktif. Kegiatan ini merupakan bentuk dukungan dan rasa cinta terhadap daerah serta sebagai ajang untuk menumbuhkan jiwa nasionalisme di kalangan peserta didik.
Kepala SMPN 14 Kota Bima, Fris Wahyuddin, S.Pd., M.Si, menyampaikan bahwa momentum HUT Kota Bima bukan sekadar seremoni, tetapi juga sebagai sarana untuk membangun semangat kebersamaan, memperkuat karakter peserta didik, serta menumbuhkan rasa bangga terhadap daerah.
“Seluruh warga sekolah, mulai dari guru, staf, hingga para siswa sangat antusias mengikuti berbagai kegiatan menyambut HUT Kota Bima. Kami juga memasang spanduk ucapan selamat sebagai wujud partisipasi aktif sekolah dalam menyemarakkan perayaan ini,” ujarnya.
Beragam kegiatan digelar menjelang peringatan HUT, seperti gotong royong membersihkan lingkungan sekolah.
“Dirgahayu Kota Bima ke-23. Semoga Kota Bima semakin maju, aman, dan sejahtera. Kami bangga menjadi bagian dari Kota Bima,” ucap salah satu siswa dengan penuh semangat.
Partisipasi aktif SMPN 14 Kota Bima ini merupakan wujud nyata kontribusi dunia pendidikan dalam membangun semangat kebangsaan dan kecintaan terhadap daerah. Semoga di usia yang ke-23 ini, Kota Bima semakin berjaya dan menjadi kota yang unggul dalam segala bidang.
Kota Bima, BISA. Bersih, Indah, Sehat dan Asri.